KHOTBAH 157- Tentang Nabi dan Al-Qur'an

Allah mengutus Nabi ketika tak ada rasul selama beberapa waktu. Manusia telah tertidur selama waktu panjang, dan pergeseran tali telah melonggar. Beliau datang dengan (sebuah Kitab) yang membenarkan (kitab-kitab) yang telah ada dan dengan cahaya untuk diikuti. Itulah Al-Qur'an. Apabila Anda memintanya bicara maka ia tak akan melakukannya, kecuali apabila saya katakan kepada Anda tentang dia. Ketahuilah bahwa (Kitab) itu berisi pengetahuan tentang apa yang akan datang, sejarah masa lalu, kesetnbuhan bagi penyakit Anda, dan peraturan bagi segala yang Anda hadapi.

Sebagian dari Khotbah yang Sama Tentang Otokrasi Bani Umayyah


Pada waktu itu tak akan ada rumah atau kemah yang tertinggal melainkan para penindas akan melandanya dengan kepedihan dan memasukkan penyakit ke dalamnya. Pada waktu itu tak ada satu pun di langit akan mendengarkan dalih mereka, dan tak ada satu pun di bumi yang akan datang menolong mereka. Anda memilih untuk petnerintahan (kekhalifahan) seseorang yang tidak pantas untuk itu, dan Anda mengangkatnya kepada suatu kedudukan yang tidak dimaksudkan untuknya. Tak lama setelah itu Allah akan menggambil pembalasan dari setiap orang yang telah menindas, makanan untuk makanan dan minuman untuk minuman, yakni (mereka akan diberi) jadam untuk dimakan, mur dan gaharu untuk diminum, dan ketakutan bagi busana batin serta pedang bagi busana lahir.

Mereka tak lebih dari hewan pengangkut beban yang dimuati dosa, dan unta-unta yang dimuati perbuatan jahat. Saya bersumpah, dan lagi bersumpah, bahwa Bani Umayyah akan terpaksa harus meludahkan keluar kekhalifahan itu sebagaimana dahak diludahkan, dan setelah itu mereka tak akan pemah merasakannya dan tak akan menikmati aromanya selama siang dan malam masih beredar.•