SURAT 19- Kepada Seorang Perwiranya

Nah, para penanam [1] dari kota Anda telah mengeluh tentang ketegasan Anda, kekerasan hati, perlakuan menghina dan kekasaran Anda. Saya memikirkannya dan mendapatkan bahwa, karena mereka kafir, mereka tak dapat dibawa dekat dan tak dapat pula dijauhkan atau diperlakukan dengan keras, karena perjanjian dengan mereka. Berlakulah terhadap mereka di antara bekerasan dan kelembutan dan tumpukiah untuk mereka suatu per-campuran, atau kejauhan dan keterpencilan dengan kehampiran dan kedekatan, apabila Allah menghendakinya. •

--------------------------------------------------------------------------------

[1] Mereka ini orang Yahudi. Itulah sebabnya maka perlakuan pejabat Amirul Mukminin terhadap mereka tidak sama dengan perlakuan terhadap kaum Muslim. Muak dengan ini, mereka menulis surat pengaduan kepada Amirul Mukminin dan berbicara tentang kekasaran pejabat itu. Sebagai jawaban, Amirul Mukminin menulis kepada pejabatnya bahwa ia harus memperlakukan mereka di mana tidak boleh ada kekasaran, ataupun kehalusan yang dapat mereka manfaatkan untuk menciptakan bencana, karena apabila mereka dibiarkan maka mereka akan terlibat dalam rekayasa melawan pemenntah dan mengganggu pemerintahan negara dengan menimbulkan satu dan lain bencana; sedangkan kebijakan yang sepenuhnya represif tak dapat dibenarkan, karena mereka tennasuk rakyat yang mempunyai hak-hak yang tak boleh diabaikan.